Hubungan tingkat pengetahuan tentang kemotherapi terhadap kecemasan pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo

Indrawati, Indrawati (2017) Hubungan tingkat pengetahuan tentang kemotherapi terhadap kecemasan pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
KEPERAWATAN - 2017 - INDRAWATI repo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
Indrawati.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (270kB)

Abstract

Kanker payudara adalah tumor ganas yang menyerang jaringan payudara, merupakan penyakit yang paling ditakuti oleh kaum wanita. Pasien kanker payudara seringkali enggan menjalankan kemoterapi karena efek samping yang ditimbulkan. Bagi pasien yang baru pertama kali menjalani kemoterapi, hal ini menjadi sumber ketakutan yang berujung pada kecemasan pasien. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang kemotherapi terhadap kecemasan pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo. Desain penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional dengan jumlah sampel 46 responden yang diambil dengan menggunakan consecutive sampling. Alat penelitian menggunakan kuisioner pengetahuan, dan kuisioner kecemasan dengan Hamilton anxiety rating scale. Dari hasil pengolahan data didapatkan tingkat pengetahuan tentang kemotherapi pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo adalah tingkat pengetahuan kurang (43,5%), tingkat kecemasan pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo adalah kecemasan sedang (58,7%). Dari hasil uji hipotesis menggunakan spearman rho didapatkan hasil nilai p:0,001 dan nilai r kuat (0,728) dari hasil ini disimpulkan terdapat hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan tentang kemotherapi terhadap kecemasan pre kemoterapi pertama pasien ca mamae di gedung A lantai 4 RSUPN Cipto Mangunkusumo. Dari hasil penelitian ini peneliti menyarankan Rumah Sakit hendaknya membentuk ruangan edukasi untuk pasien kemoterapi guna mempermudah memberikan informasi yang lebih tentang manfaat kemoterapi bagi ca mamae, sehingga pemahaman pasien dapat meningkat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing: Ns. Aan Sutandi, S.Kep., MN dan Handayani, M. Kep., Sp. Mat
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, kecemasan, kemoterapi
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 12 May 2020 08:30
Last Modified: 13 Sep 2023 04:41
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/648

Actions (login required)

View Item View Item