Situmeang, Asima Ernawati (2017) Hubungan Pengetahuan Dan Motivasi Perawat Terhadap Kepatuhan Menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) di Ruang Rawat Inap Infeksius RSUD Tarakan. Bachelor thesis, Universitas Binawan.
Text
K3 - 2017 - ASIMA ERNAWATI SITUMEANG repo.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Pengetahuan merupakan suatu usaha yang mendasari seseorang berfikir secara ilmiah. Motivasi adalah proses yang menjelaskan intensitas arah, dan ketekunan seseorang untuk mencapai tujuan. Alat Pelindung Diri adalah seperangkat alat yang digunakan oleh tenaga kerja untuk melindungi seluruh/sebagian tubuhnya terhadap kemungkinan adanya potensi bahaya/kecelakaan kerja. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan motivasi perawat dengan kepatuhan menggunakan alat pelindung diri (APD) di Ruang Rawat Inap RSUD Tarakan. Hasil penelitian ini dilakukan pada 67 orang responden, menggunakan desain penelitian analitik korelatif. Sampling menggunakan total sampling. Hasil penelitian ini didapatkan pengetahuan baik tentang APD sebanyak 70,1%, motivasi tinggi dalam penggunaan APD sebanyak 61,2%, patuh dalam penggunaan APD sebanyak 86,6%. Terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap kepatuhan menggunakan APD sebanyak 93,6% dengan nilai p-value adalah 0,005 (p < 0,05) dan nilai r adalah 0,336, terdapat hubungan motivasi terhadap kepatuhan menggunakan APD sebanyak 97,6% dengan nilai p-value adalah 0,001 (p < 0,05) dan nilai r adalah 0,405. Kepatuhan petugas dalam menerapkan SPO penggunaan alat pelindung diri bertujuan untuk memberikan pelayanan kepada klien sesuai standar yang tepat, aman dan efektif. Pelayanan yang aman melindungi petugas dan klien dari cidera dan kerugian materi yang bertambah akibat kesalahan prosedur.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Ns. Siswani Marianna, S.Kep. M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Pengetahuan, Motivasi, APD |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine |
Depositing User: | Cambari |
Date Deposited: | 08 May 2020 09:20 |
Last Modified: | 08 May 2020 09:20 |
URI: | http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/618 |
Actions (login required)
View Item |