Hubungan antara Kecanduan Smartphone pada Media Sosial dengan Kualitas Tidur Remaja Usia 12-15 Tahun Tingkat SMP di Wilayah Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur Tahun 2018

Putranto, Aspriya Wahyu (2018) Hubungan antara Kecanduan Smartphone pada Media Sosial dengan Kualitas Tidur Remaja Usia 12-15 Tahun Tingkat SMP di Wilayah Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur Tahun 2018. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
FISIOTERAPI-2018-ASPRIYA WAHYU PUTRANTO repo.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara kecanduan Smartphone pada media sosial dengan kualitas tidur remaja usia 12-15 tahun tingkat SMP. Metode : Analisis lanjut dari penelitian “Gambaran Penggunaan Media Elektronik Terhadap Kesehatan Fisik, Kesehatan Mental, dan Akademik Sekolah Pada Remaja Tingkat Sekolah Menengah Pertama di Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur Tahun 2018” yang menggunakan desain Cross Sectional. Yang dipilih sebagai lokasi penelitian adalah empat sekolah tingkat SMP di Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur. Total sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah sejumlah 315 sampel. Dengan kriteria inklusi remaja yang berusia 12- 15 tahun, tingkat SMP (kelas 8 dan 9), dan remaja yang memiliki media elektronik. Pengisian kuesioner dilakukan mengenai tingkat kecanduan Smartphone, penggunaan media sosial dan kualitas tidur. Hasil : Hasil penelitian menunjukan tingkat kecanduan Smartphone rendah pada remaja sebesar 80,6%, penggunaan Media Sosial sedang/ ringan pada remaja sebesar 45.4%, dan Kualitas Tidur buruk dialami oleh seluruh responden 100%. Hubungan antara kecanduan Smartphone dengan kualitas tidur remaja tidak bermakna secara statistic dengan p > 0,05, sedangkan penggunaan Media Sosial dengan kualitas tidur remaja menunjukan bermakna secara statistik p < 0,05. Kesimpulan : Adanya hubungan tingkat kecanduan Smartphone dengan kualitas tidur menunjukan korelasi lemah dan secara statistik tidak bermakna, sedangkan penggunaan Media Sosial dengan Kualitas Tidur menunjukan korelasi lemah dan secara statistik bermakna pada remaja usia 12-15 tahun tingkat SMP di wilayah Kramat Jati, Jakarta Timur.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing 1 : Dr. R. H. Djadjang A. SH., M.Kes dan Pembimbing 2 : Drs. M. Arsyad Subu, MSc., Ph.D
Uncontrolled Keywords: Kecanduan Smartphone,Media Sosial, Kualitas Tidur, Remaja
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 27 Apr 2020 12:14
Last Modified: 27 Apr 2020 12:14
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/484

Actions (login required)

View Item View Item