Hubungan Kelebihan Cairan Dengan Lama Rawat Pasien Kanker Di Ruang Icu Rs Kanker Dharmais

Widiasari, Ana (2019) Hubungan Kelebihan Cairan Dengan Lama Rawat Pasien Kanker Di Ruang Icu Rs Kanker Dharmais. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
KEPERAWATAN - ANA WIDIASARI - 2019 repo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Keseimbangan cairan merupakan aspek dari homeostasis dari tubuh dimana jumlah air dalam tubuh perlu dikontrol, melalui osmoregulasi dan perilaku. Prinsip inti dari keseimbangan cairan adalah jumlah cairan yang keluar atau hilang harus sama dengan jumlah cairan yang masuk. Kelebihan cairan adalah masalah universal yang ditemui pada pasien kritis yang ditemukan pada hampir semua sistem organ. Kelebihan cairan pada penderita kanker dapat terjadi karena: organ primer yang terkena, metode pengobatan, pembedahan, kemotherapy, kondisi oncologic emergencies. Faktor-faktor yang dapat berpengaruh terhadap lama rawat adalah usia, komorbiditas, status nutrisi, penggunaan alat-alat invasive, kelebihan cairan, dan SOFA Score. Pentingnya pemantauan keseimbangan cairan akan menjadi data guna penatalaksanaan medis yang tepat bagi pasien, juga bagian dari keselamatan pasien. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan kelebihan cairan terhadap lama rawat pasien kanker di ICU Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif, dengan pendekatan croos sectional, data dikumpulkan dari bulan Januari sampai Maret 2019 di ICU RS Kanker Dharmais Jakarta. Subyek penelitian adalah pasien masuk ICU dengan perbaikan kondisi umum (medical) yang mengalami kelebihan cairan. Empat puluh dua subyek penelitian yang memenuhi kriteria dibagi menjadi kelompok kelebihan cairan <10% dan kelompok kelebihan cairan ≥10%. Setelah dilakukan uji statistik dengan spearman rank (rho) didapatkan hasil nilai signifikasi (2-tailed) atau p-value = 0.007 < 0.05 dan nilai r = 0.411, maka dapat disimpulkan terdapat hubungan kelebihan cairan terhadap lama rawat pasien kanker di Intensive Care Unit di Rumah Sakit Kanker Dharmais dengan keeratan hubungan moderat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: pembimbing: Yuli Utami, SKp. MN. dan Dr. Aliana Dewi, SKp, MN
Uncontrolled Keywords: Kelebihan cairan, lama rawat, pasien kanker
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 15 Apr 2020 08:07
Last Modified: 15 Apr 2020 08:07
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/357

Actions (login required)

View Item View Item