Hubungan Antara Sikap Dengan Perilaku Kerja Tidak Aman Pada Pekerja Bagian Finishing Di PT. X Bogor Tahun 2019

Ariyana, Ismi (2019) Hubungan Antara Sikap Dengan Perilaku Kerja Tidak Aman Pada Pekerja Bagian Finishing Di PT. X Bogor Tahun 2019. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
k3 - ismi ariyana - 2019 repo.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: Perilaku kerja tidak aman mempunyai pengaruh besar terhadap terjadinya kecelakaan. Kurangnya sikap kepedulian serta rendahnya kesadaran akan berperilaku aman masih terdapat pada pekerja bagian finishing yang akan memicu timbulnya kecelakaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya hubungan antara sikap dan perilaku kerja tidak aman pada pekerja bagian finishing di PT. X Bogor Tahun 2019. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain Cross Sectional. Populasi penelitian ini adalah pekerja bagian finishing, dengan jumlah sampel sebanyak 98 sampel yang dipilih menggunakan teknik random sampling. Data penelitian didapatkan dengan instrumen kuisioner. Data dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji chi square. Hasil: Hasil menunjukkan bahwa terdapat 52,0% yang memiliki sikap negatif dan 52,0% pekerja berperilaku kerja tidak aman. Hasil analisis bivariat menggunakan uji chi square menunjukkan ada hubungan antara sikap pekerja (p=0,009) dengan perilaku kerja tidak aman pada pekerja. Nilai PR sebesar 1,748 dan nilai 95% CI yaitu 1,132-2,700 yang memiliki arti bahwa sikap negatif memiliki risiko 1,748 kali yang menyebabkan perilaku kerja tidak aman dibanding dengan sikap positif. Simpulan: Terdapat hubungan antara sikap pekerja dan perilaku kerja tidak aman pada pekerja finishing di PT. X Bogor tahun 2019. Penelitian ini dapat dijadikan informasi bagi perusahaan untuk melakukan evaluasi dalam tindakan preventif di area kerja untuk meningkatkan sikap K3 dan perilaku aman pada pekerja.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing: Putri Winda L, SKM., M.Kes (Epid)
Uncontrolled Keywords: Sikap, perilaku kerja tidak aman, pekerja finishing
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 06 Apr 2020 07:26
Last Modified: 06 Apr 2020 07:26
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/297

Actions (login required)

View Item View Item