Herati, Gayani (2018) Gambaran Pengelolaan Limbah Medis Padat di RSIA RK Jakarta Tahun 2017. Bachelor thesis, Universitas Binawan.
Text
K3 - GAYANI HERATI - 2018 repo.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Dalam kegiatan pelayanan kesehatan, rumah sakit menghasilkan limbah yang dikenal sebagai limbah medis baik berbentu padat, gas maupun cair. Salah satu upaya yang dilakukan rumah sakit dalam rangka penyehatan lingkungan yaitu menyelenggarakan pelayanan sanitasi rumah sakit, salah satunya pengelolaan limbah. Permasalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah pengelolaan medis padat yang berdasarkan kepada peraturan Kepmenkes No.1204/Menkes/SK/X/2004 tentang Persyaratan Kesehatan Lingkungan Penelitian ini dilakukan di RSIA RK Jakarta pada bulan November 2016 – Januari 2017 yang bertujuan untuk mengetahui gambaran pengelolaan limbah medis padat di RSIA RK Jakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode kualitatif yang datanya diperoleh berdasarkan hasil pengamatan (observasi) dan hasil wawancara. Hasil penelitian yang diperoleh setelah melakukan observasi dan wawancara yaitu pewadahan limbah medis padat di RSIA RK sudah memenuhi syarat. Pengumpulan dari setiap ruangan dengan menggunakan trolly khusus, tertutup rapat. Pengangkutan limbah medis padat belum memiliki jalur sendiri. Di rumah sakit tersebut sudah memiliki Tempat PenampunganSampah (TPS) sendiri tetapi belum memenuhi syarat TPS yang berlaku seperti tidak adanya ventilasi dalam bangunan tersebut. Untuk pemusnahan, rumah sakit tidak mempunyai incinerator sendiri untuk pemusnahan limbah rumah sakit bekerja sama dengan pihak ketiga yang menyediakan jasa pemusnahan limbah dengan menggunakan incinerator. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pengelolaan limbah medis padat di RSIA RK secara garis besar sudah sesuai dengan peraturan Kepmenkes no. 1204/ menkes/SK/X/2004 namun dalam pelaksanaannya belum optimal karena disesuaikan dengan kondisi dan kesanggupan rumah sakit. Disarankan kepada pihak rumah sakit untuk memperbaiki dan meningkatkan sarana dan prasarana dan komitmen dalam pengelolaan limbah.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Husen, S.ST.K3., M.Si |
Uncontrolled Keywords: | Pengelolaan, Limbah Medis padat, Rumah sakit |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine |
Depositing User: | Cambari |
Date Deposited: | 26 Mar 2020 10:06 |
Last Modified: | 16 May 2024 02:59 |
URI: | http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/281 |
Actions (login required)
View Item |