HUBUNGAN KADAR HbA1c DENGAN INDEKS MASSA TUBUH (IMT) PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI RSUD PASAR REBO

Sinta Fajriyah, Linda (2021) HUBUNGAN KADAR HbA1c DENGAN INDEKS MASSA TUBUH (IMT) PADA PENDERITA DIABETES MELLITUS TIPE 2 DI RSUD PASAR REBO. Bachelor thesis, UNIVERSITAS BINAWAN.

[img] Text
TLM-2021-Linda Sinta Fajriyah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Diabetes Mellitus type 2, yang diketahui sebagai non-insulin-dependent, akibat ketidak mampuan dalam tubuh memakai insulin secara efisien yang setelah itu menyebabkan kelebihan berat badan dan aktivitas fisik berkurang. HbA1c adalah salah satu pemeriksaan terbaik untuk memperhitungkan resiko kerusakan jaringan yang diakibatkan oleh meningkatnya kadar gula dalam darah. Kelebihan pemeriksaan kadar HbA1c antara lain tidak memerlukan puasa, lebih di rekomendasikan sebagai pemantauan pengendalian glukosa. Sedangkan kekurangannya membutuhkan biaya lebih mahal. Salah satu cara mengetahui terdapatnya obesitas adalah dengan memperhitungkan indeks massa tubuh. Tujuan penelitian ini mengetahui ada atau tidaknya hubungan antara kadar HbA1c dengan nilai indeks massa tubuh pada penderita Diabetes Mellitus tipe 2. Desain penelitian ini menggunakan metode total sampling. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian cross-sectional. Sampel yang digunakan adalah 50 pasien penderita Diabetes Mellitus tipe 2. Pengumpulan data sekunder yang di peroleh dari Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Rebo. Metode analisis data dalam penelitian menggunakan analisis statistik program SPSS versi 26 for windows. Hasil penelitian diperoleh Kadar HbA1c pada 37 responden di RSUD Pasar Rebo kadar HbA1c meningkat yaitu ≥6.5% (Diabetes) dan Indeks Massa Tubuh (IMT) pada 24 responden di RSUD Pasar Rebo indeks massa tubuh meningkat yaitu Overweight. Terdapat hubungan signifikan antara kadar HbA1c dengan Indeks Massa Tubuh.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Diabetes Mellitus Tipe 2, HbA1c, Indeks Massa Tubuh
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 19 Jan 2023 04:35
Last Modified: 19 Jan 2023 04:35
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2690

Actions (login required)

View Item View Item