ANALISA LATIHAN STRENGTHENING, STRETCHING, DAN LATIHAN AEROBIK PADA OSTEOARHTRITIS LUTUT TERHADAP KEMAMPUAN FUNGSIONAL (SYSTEMATIC REVIEW)

Bastiar, Yusuf (2021) ANALISA LATIHAN STRENGTHENING, STRETCHING, DAN LATIHAN AEROBIK PADA OSTEOARHTRITIS LUTUT TERHADAP KEMAMPUAN FUNGSIONAL (SYSTEMATIC REVIEW). Bachelor thesis, UNIVERSITAS BINAWAN.

[img] Text
FISIOTERAPI-2021-Yusuf Bastiar.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Osteoartritis (OA) lutut adalah bentuk paling umum dari artritis dan merupakan penyebab utama morbiditas dan keterbatasan fungsional, terutama pada pasien usia lanjut. Latihan aerobik dan latihan strengthening, streatching sebagai aspek inti manajemen untuk setiap pasien dengan OA lutut. Tujuan Penelitian : Untuk menganalisa Latihan strengthening, stretching, dan Latihan aerobik pada Osteoarhtritis lutut terhadap kemampuan fungsional. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan Systematic review yang merupakan studi sekunder yang berasal Lima jurnal primer dengan desain studi Randomized controlled trial (RCT), Cohort study, Case control study, Cross sectional study, tahun publikasi 10 tahun terakhir (2011-2021), Latihan strengthening, stretching, Latihan aerobik, Osteoarhtritis lutut, dan kemampuan fungsional dan kriteria eksklusi adalah Desain studi yang tidak memiliki randomized atau kelompok kontrol dalam penelitiannya. Literatur yang tidak relevan. Jurnal di dapatkan dari lima data base yaitu : PubMed (n=5). Hasil : Didapatkan lima jurnal dari lima data base, (Perez-Huerta, Betsy Denisse, et al, 2020) Tidak ada perbedaan yang ditemukan pada WOMAC dalam kelompok (F(3,60) = 0,256, p = 0,857; p 2 = 0,01) atau antar kelompok (p > 0,016). (Cheung, Corjena, et al, 2016) Secara khusus, lebih sedikit nyeri lutut (skor indeks nyeri WOMAC:-1.4 [95% CI -2.7, -0,1]; p = .04 dan Skor Analog Nyeri Visual: - 1.1 [95% CI -2.2, -0,1]; p = .03), dan fungsi yang dirasakan lebih tinggi (skor indeks fungsi WOMAC: -7.6 [95%CI 11.9, -3.3]; p = .001). (Shahnawaz Anwer,,MPT et al, 2014) peningkatan yang signifikan dicatat pada kelompok eksperimen (p<0,001). (Lanfeng Huang et al, 2017) WOMAC menunjukkan peningkatan yang signifikan pada tiga bulan ( P < 0,05). (Amr Almaz Abdel- aziem et al, 2018) Ada peningkatan yang signifikan dalam skor WOMAC karena intervensi dalam tiga kelompok (p = 0,001). Kesimpulan : Berdasarkan enam jurnal di atas, adapun kesimpulan yang dapat diambil dalam enam jurnal ini adalah sebagai berikut : 1. Keseluruhan Penderita osteoarthritis lutut yang menjadi sampel total berjumlah 589 dan sampel terbanyak yaitu jurnal lima berjumlah 250 sampel. 2. Problematika pada penderita osteoarthritis lutut yaitu yang utama nyeri lutut, kemudian diikut adanya osteopit, kekakuan dan krepitasi. 3. Latihan strengthening, stretching, dan latihan aerobik pada osteoarhtritis lutut terhadap peningkatan kemampuan fungsional menunjukkan hasil yang signifikan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Latihan Strengthening, Stretching, Latihan Aerobik, Osteoarhtritis Lutut, Kemampuan Fungsional.
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 18 Jan 2023 06:56
Last Modified: 18 Jan 2023 06:56
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2651

Actions (login required)

View Item View Item