PENGARUH PENGENCERAN SAMPEL PLASMA HEPARIN TERHADAP AQUADEST DENGAN NATRIUM CHLORIDA (NaCl) 0.9% DALAM PENENTUAN KADAR BILIRUBIN TOTAL PADA BAYI DI LABORATORIUM KLINIK SERODIA

SUBAGYO, HARI (2021) PENGARUH PENGENCERAN SAMPEL PLASMA HEPARIN TERHADAP AQUADEST DENGAN NATRIUM CHLORIDA (NaCl) 0.9% DALAM PENENTUAN KADAR BILIRUBIN TOTAL PADA BAYI DI LABORATORIUM KLINIK SERODIA. Bachelor thesis, UNIVERSITAS BINAWAN.

[img] Text
TLM-2021-Hari Subagyo.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Pemeriksaan bilirubin total merupakan pengukuran jumlah total bilirubin dalam darah, meliputi bilirubin tidak terkonjugasi dan terkonjugasi. Bilirubin berasal dari pemecahan heme akibat pengancuran sel darah merah oleh sel retikuloendotel. Pemeriksaan bilirubin total menggunakan metode malloy Evelyn modiefied. Volume sampel yang tidak mencukupi dan nilai sampel bilirubin yang terlau tinggi menyebabkan diperlukan modifikasi prosedur kerja dengan dengan pengenceran sampel plasma heparin dengan larutan NaCl 0,9% dan aquadest. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh kadar bilirubin total plasma heparin pengenceran NaCl 0,9% dan aquadest. Jenis penelitian adalah eksperimen. Pengambilan data dilakukan dengan melakukan pengukuran langsung kadar bilirubin total plasma heparin. Analisis data menggunakan uji ANOVA, hasil penelitian dari 7 perlakuan sampel yang tanpa pengenceran, dan dilakukan pengenceran NaCl 0,9% sebanyak 2x, 3x, dan 4x dan pengenceran aquadest sebanyak 2x, 3x ,dan 4x yang diteliti terdapat perbedaan yang signifikan karena p- value atau signifikansinya < 0,05 mulai dari 2x pengenceran.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 16 Jan 2023 07:29
Last Modified: 16 Jan 2023 07:29
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2521

Actions (login required)

View Item View Item