ANALISIS POTENSI BAHAYA, RISIKO DAN PENGENDALIAN PADA PEKERJAAN PENGGALIAN DAN LIFTING/RIGGING D-WALL PROYEK MRT PHASE II CP 201 MONAS MENGGUNAKAN METODE JOB SAFETY ANALYSIS DI PT. TROCON INDAH PERKASA TAHUN 2021

Wahidah Aprianti, Nurul (2021) ANALISIS POTENSI BAHAYA, RISIKO DAN PENGENDALIAN PADA PEKERJAAN PENGGALIAN DAN LIFTING/RIGGING D-WALL PROYEK MRT PHASE II CP 201 MONAS MENGGUNAKAN METODE JOB SAFETY ANALYSIS DI PT. TROCON INDAH PERKASA TAHUN 2021. Bachelor thesis, UNIVERSITAS BINAWAN.

[img] Text
K3-2021-NURUL WAHIDAH APRIANTI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang: PT Trocon Indah Perkasa adalah salah satu subkontraktor dalam bidang pondasi bored pile. Penerapan JSA di perusahaan kurang terperinci dalam mengidentifikasi bahaya dan risiko. Tujuan penelitian untuk menganalisis bahaya, risiko dan pengendalian pada pekerjaan penggalian dan lifting/rigging D-wall proyek MRT phase II CP 201 Monas menggunakan metode Job safety Analysis di PT Trocon Indah Perkasa tahun 2021. Metode Penelitian: Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data dikumpulkan dengan observasi langsung dan wawancara terhadap 8 informan. Analisis data secara reduksi data dengan memfokuskan kepada tema yang dicari, penyajian data dalam bentuk uraian singkat serta tabel analisis, dan penarikan kesimpulan. Hasil Penelitian: Pada pekerjaan penggalian D-wall terdapat 90 bahaya, 228 risiko dan pada pekerjaan lifting/rigging rangkaian besi D-wall terdapat 57 bahaya, 130 risiko. Dari dua pekerjaan tersebut diketahui kondisi lingkungan kerja dapat mempengaruhi bahaya dan risiko. Bahaya yang sering muncul pada pekerjaan tersebut adalah suhu panas, kebisingan, angin kencang, whole body vibration, debu, gas karbon monoksida, kondisi alat berat (bauer grab, crawler crane, excavator), kondisi material yang digunakan. Risiko dapat menyebabkan kecelakaan kerja atau penyakit akibat kerja (PAK). Pengendalian dilakukan sesuai dengan hirarki pengendalian bahaya, eliminasi tidak dilakukan pada kedua pekerjaan ini. Yaing dilakukan mulai dari substitution, engineering control, administrative control, dan alat pelindung diri. Kesimpulan: Pada pekerjaan penggalian dan lifting/rigging D-wall telah diketahui bahaya, risiko dan pengendalian pada setiap tahap kerjanya. PT. Trocon Indah Perkasa belum melakukan pengukuran kebisingan, kualitas udara, dan getaran pada operator alat berat untuk mengurangi penyakit akibat kerja (PAK).

Item Type: Thesis (Bachelor)
Uncontrolled Keywords: Bahaya, Risiko, Pengendalian, Job Safety Analysis (JSA)
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 16 Jan 2023 03:05
Last Modified: 16 Jan 2023 03:05
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2484

Actions (login required)

View Item View Item