FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG BRADEN Q DI GEDUNG A LANTAI SATU ANAK RSUPN DR CIPTO MANGUNKUSUMO

SUKAISIH, SITI (2022) FAKTOR FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG BRADEN Q DI GEDUNG A LANTAI SATU ANAK RSUPN DR CIPTO MANGUNKUSUMO. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
Keperawatan-2022-SITI SUKAISIH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Angka kejadian luka tekan yang terus meningkat perlu ditangani oleh tenaga kesehatan khususnya perawat dalam melakukan pencegahan luka tekan di ruang rawat. Kejadian luka tekan pada tahun 2020 di Gedung A Lantai 1 Anak berkisar antara 0-2,8% dan angka tertinggi selama 2 tahun terkahir terjadi pada Februari 2021 sebanyak 3.8%. Salah satu cara untuk melakukan pencegahan luka tekan adalah dengan mendeteksi faktor-faktor yang dapat menyebabkan risiko terjadinya luka tekan pada anak menggunakan skala Braden Q. Diperlukan pengetahuan perawat yang baik dalam melakukan pengkajian skala Braden Q agar mendapatkan hasil yang sesuai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor- faktor yang mempengaruhi tingkat pengetahuan perawat mengenai braden Q di Lantai 1 Anak Gedung A RSCM. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif korelatif yang melibatkan 46 responden menggunakan metode teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuisioner yang telah dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Berdasarkan hasil analisis didapatkan bahwa tidak ada hubungan yang bermakna antara usia, tingkat pendidikan dan lama bekerja dengan pengetahuan perawat mengenai skala braden Q. Hasil penelitian ini juga menunjukan bahwa perawat yang memiliki pengetahuan yang baik mengenai skala braden Q lebih banyak yaitu 27 orang (58,7%) dibandingkan dengan yang memiliki pengetahuan kurang yaitu 19 orang (41,3%).Adapun usia, tingkat pendidikan, pengalaman tidak berpengaruh terhadap tingkat pengetahuan perawat mengenai braden Q.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: 1. Shenda MaulinaWulandari, S. Kep., Ners., M.Kep 2. Sondang Manurung S. Kp., M.Kep
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan perawat, Skala Braden Q, Luka tekan
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 03 Jan 2023 05:10
Last Modified: 12 Jan 2023 02:50
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2246

Actions (login required)

View Item View Item