ANALISA INTERVENSI MANUAL THERAPY PADA PASIEN CARPAL TUNNEL SYNDROME: (REVIEW LITERATUR)

SURYATI, NENG RISKA (2022) ANALISA INTERVENSI MANUAL THERAPY PADA PASIEN CARPAL TUNNEL SYNDROME: (REVIEW LITERATUR). Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
FISIOTERAPI-2022-NENG RISKA SURYATI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Latar Belakang : Carpal tunnel syndrome (CTS) adalah kompresi saraf median dikanal karpal yang disebabkan oleh gerakan repetitif dan posisi yang menetap padajangka waktu yang lama. Hasil studi tahun 2000 dan 2007 menunjukkan manualtherapy berpengaruh secara signifikan pada kasus CTS. Sedangkan pada studi tahun2005 dan 2009 menunjukkan tidak ada perubahan yang signifikan pada penderita CTS. Manual therapy merupakan salah satu intervensi fisioterapi yang bertujuan untukmelepaskan perlengketan jaringan dan meningkatkan rentang gerak pergelangan tangan. Tujuan Penelitian : Menganalisa beberapa literatur mengenai manual therapydalam penanganan pasien carpal tunnel syndrome, terutama untuk menjawabpertanyaan penelitian “Bagaimana dosis dan variasi terapi manual yang efektifterhadap penurunan nyeri dan kemampuan fungsional pergelangan tangan padapenderita CTS?”. Metode : Penelitian ini merupakan jenis penelitian literature review. Pencarian studi yang sesuai dengan tema dilakukan pada bulan September – November 2021 dan menggunakan tiga database yaitu Pubmed, ResearchGate dan Microsoft Academic. Pencarian artikel menggunakan strategi Boolean System, kata kunci yang digunakan seperti “(Carpal Tunnel Syndrome AND Manual Therapy AND Pain AND Function)” dengan batasan (limit) studi dilakukan, jurnal atau artikel 10 tahun ke belakang dengan desain studi randomized control trial, publikasi bahasa inggris, kata kunci terdapat pada judul atau abstrak, serta jenis publikasi uji klinis terandomisasi. Didapatkan 2.344 artikel dan jumlah artikel yang masuk inklusi sebanyak 20 artikel. Hasil : Didapatkan 20 literature dengan desain studi randomized control trial dari tiga database, yang dapat disimpulkan bahwa manual therapy dapat mengurangi intensitas nyeri dan meningkatkan kemampuan fungsional pergelangan tangan pada pasien CTS. Variasi manual therapy yang paling tepat yaitu neuromobilization dan dosis tiga kali/minggu selama empat minggu dengan durasi terapi 15 menit memiliki pengaruh yang baik untuk kondisi CTS. Kesimpulan : Manual therapy bisa menjadi opsi pengobatan untuk mengurangiintensitas nyeri dan berhubungan langsung dengan peningkatan fungsional pergelangantangan pada pasien CTS. Variasi manual therapy yang paling tepat yaituneuromobilization dan dosis tiga kali/minggu selama empat minggu dengan durasiterapi 15 menit memiliki pengaruh yang baik untuk kondisi CTS.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 21 Oct 2022 08:05
Last Modified: 21 Oct 2022 08:05
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/2164

Actions (login required)

View Item View Item