Hubungan Pengetahuan Pasien Diabetes Melitus (DM) Tipe II Tentang Penyakit DM Dan Diet DM Terhadap Kepatuhan Menjalankan Diet DM Di Lantai 4 Dan 5 Ruang Perawatan Umum Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto Tahun 2017

Indriani, Yetty (2017) Hubungan Pengetahuan Pasien Diabetes Melitus (DM) Tipe II Tentang Penyakit DM Dan Diet DM Terhadap Kepatuhan Menjalankan Diet DM Di Lantai 4 Dan 5 Ruang Perawatan Umum Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto Tahun 2017. Bachelor thesis, STIKES Binawan.

[img] Text
KEPERAWATAN-2017-YETTY INDRIYANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (649kB)
[img] Text
Yetty Indriani.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (778kB)

Abstract

Diabetes Mellitus (DM) merupakan salah satu penyakit yang terjadi gangguan pada sistem endokrin. Salah satu penatalaksanaan pada penderita DM adalah patuh menjalankan diet. Faktor yang mempengaruhi kepatuhan pasien menjalankan diet yaitu pengetahuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan pasien DM tentang penyakit DM dan diet DM terhadap kepatuhan menjalankan diet DM pada pasien DM. Desain penelitian ini bersifat deskriptif korelasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah pasien dengan DM tipe II di lantai 4 dan 5 ruang perawatan umum Rumah Sakit Kepresidenan RSPAD Gatot Soebroto. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 41 responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner mengenai pengetahuan tentang penyakit dan diet DM dan kepatuhan menajalankan diet. Hasil analisa univariat didapatkan hasil dari 41 responden terdapat 33 responden (80,5%) memiliki tingkat pengetahuan baik, 8 responden (19,5%). Dan sebanyak 31 responden (75,6 %) patuh menjalankan diet DM, 10 responden (24,4 % ) tidak patuh menjalankan diet DM. Uji analisa bivariat menggunakan uji Spearman Rank Rho didapatkan hasil bahwa terdapat hubungan yang sedang atau tinggi antara pengetahuan pada pasien DM tentang penyakit dan diet DM terhadap kepatuhan menjalankan diet DM dengan nilai r=0,437 dengan nilai P-value sebesar 0,004 ( p < 0,05). Saran untuk rumah sakit, khususnya perawat, dokter dan ahli gizi dianjurkan untuk memberikan penyuluhan atau edukasi secara rutin atau berkala dengan menggunakan leaflet kepada pasien DM yang sedang dirawat maupun yang sedang melakukan rawat jalan dengan di dampingi oleh anggota keluarga.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing: Erika Lubis, S.Kp, MN dan Yuli Utami, S.Kp, MN
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Kepatuhan, Diet DM, DM tipe II
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 12 Nov 2019 05:44
Last Modified: 15 Sep 2023 08:36
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/208

Actions (login required)

View Item View Item