DYNAMIC STRETCHING MENINGKATKAN BALANCE PADA ATLET JUNIOR SEPAK BOLA DI PPOP RAGUNAN TAHUN 2022

WULANDARI, TRI AYU (2022) DYNAMIC STRETCHING MENINGKATKAN BALANCE PADA ATLET JUNIOR SEPAK BOLA DI PPOP RAGUNAN TAHUN 2022. Bachelor thesis, Universitas Binawan.

[img] Text
FISIOTERAPI-2022-TRI AYU WULANDARI.pdf

Download (3MB)

Abstract

Latar Balakang: Sepak bola merupakan suatu olaharaga yang dimana setiap individu harus memiliki kemampuan yang cukup. Keseimbangan berperan penting dalam sepak bola terutama dalam kemampuan menggiring bola dari pemain lawan (body contact) maka pemain yang sedang menggiring bola harus tetap dapat mempertahankan keseimbangan tubuhnya. Dalam meningkatkan balance intervensi yang dapat dilakukan yaitu dynamic stretching. Tujuan: Untuk mengetahui bagaimana Dynamic Stretching Meningkatkan Balance pada Atlet Junior Sepak Bola Di PPOP Ragunan. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan design Pre-experimental study dengan Onegrup pretets dan posttest. Sebanyak 21 orang atlett unior sepak bola di ppop ragunana didapatkan sampel yang menggunakan Teknik purposive sampling. Intervensi yang diberikan adalah dynamic stretching dengan dosis frekuensi 3 kali seminggu selama 4 minggu total 12x pertemuan dengan dosis 10 kali repetisi,selama 10 menit, dan 2 set. Sebelum dan sesudah intervensi menggunakan alat ukur Star Excursion Balance Test. Analisa data yang digunakan menggunakan uji normalitas shpiro-wilk dan uji hipotesa non parametric Wilcoxon Signed Rank Test. Hasil: hasil menunjukan sebelum melakukan intervensi sebesar 50.12 dan sesudah melakukan intervensi 94.77 yang dimana semakin tinggi nilai yang di hasilkan semakin bagus dalam keseimbangan yang dimiliki setiap individu. Hasil Wilcoxon Signed Rank Test didapatkan Asymp. Sig. (2-tiled) sebesar <0,001 atau Asympg. Sig (2-tiled) <0,0. Kesimpulan:intervensi dynamic stretching dinyatakan dalam meningkatkan Balance pada Atlet Junior Sepak Bola di PPOP Ragunan. Saran:Penelitian selanjutnya diharapkan mengatur jadwal dan tempat latihan secara pasti dan berdiskusi terlebih dahulu dengan pelatih, dalam melakukan intervensi dan melakukan pengukuran dengan Star Excursion Balance Test.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine
R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 03 Oct 2022 09:21
Last Modified: 11 Oct 2022 06:02
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/1856

Actions (login required)

View Item View Item