Gambaran Pola Asuh Orang Tua pada Anak Autis di SLB B-C-D Tumbuh Kembang Ceria Tambun Selatan Bekasi

Kusumawati, Rina May (2017) Gambaran Pola Asuh Orang Tua pada Anak Autis di SLB B-C-D Tumbuh Kembang Ceria Tambun Selatan Bekasi. Bachelor thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Binawan.

[img] Text
KEPERAWATAN-2017-RINA MAY KUSUMAWATI-repo.pdf
Restricted to Registered users only

Download (580kB)

Abstract

Pola asuh orang tua adalah bentuk perilaku yang diterapkan orang tua untuk mendidik dan membesarkan anak di dalam keluarga. Pola asuh orang tua sangat penting untuk anak autis karena anak autis memerlukan perhatian khusus dalam perkembangannya. Pola asuh yang digunakan adalah pola asuh demokratis, pola asuh permisif, dan pola asuh otoriter. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalisa gambaran pola asuh orang tua di SLB B-C-D Tumbuh Kembang Ceria Tambun Selatan Bekasi. Desain penelitian ini bersifat kuantitatif deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah orang tua yang mempunyai anak autis yang sekaligus dijadikan sampel penelitian sebanyak 33 responden dengan metode pengambil sampel menggunakan total sampling. Teknik pengumpulan data yaitu menggunakan lembar kuesioner diproses dalam bentuk tabel distribusi frekuensi (persentase). Hasil penelitian menunjukan bahwa orang tua yang memiliki anak autis di SLB B-C-D Tumbuh Kembang Ceria Tambun Selatan Bekasi, responden yang menerapkan pola asuh demokratis berjumlah 25 orang (75,8%), responden yang menerapkan pola asuh permisif sebanyak 5 orang (15,1%), dan responden yang menerapkan pola asuh otoriter sebanyak 3 orang (9,1%). Dari hasil penelitian ini disarankan kepada orang tua untuk memberikan pola asuh yang sesuai untuk anak autis sesuai dengan karakteristik anak, maka orang tua dapat menggunakan pola asuh demokratis. Namun hal ini disesuaikan dengan keadaan anak autis itu sendiri.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing: Ns. Aan Sutandi, Skep., MN dan Sari Narulita, SKp., Msi
Uncontrolled Keywords: Pola asuh orang tua, anak autis, Parenting parenting, autistic children
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 31 Oct 2019 05:50
Last Modified: 31 Oct 2019 05:50
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/182

Actions (login required)

View Item View Item