Gambaran Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kekambuhan Pada Penderita Skizofrenia Di Ruang Rawat Inap RSKD Duren Sawit Jakarta Timur

Suahrsini, Tatik (2017) Gambaran Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kekambuhan Pada Penderita Skizofrenia Di Ruang Rawat Inap RSKD Duren Sawit Jakarta Timur. Bachelor thesis, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Binawan.

[img] Text
KEPERAWATAN-2017-Tatik Suharsini-repo.pdf
Restricted to Registered users only

Download (743kB)

Abstract

Skizofrenia sebagai penyakit neurologis yang mempengaruhi persepsi klien, cara berpikir, bahasa, emosi dan prilaku sosial. Skizofrenia menggambarkan suatu kondisi psikotik yang kadang-kadang ditandai dengan apatis, tidak mempunyai hasrat, asosial, afek tumpul dan alogika. Relaps (kambuh) adalah munculnya kembali penyakit setelah periode bebas penyakit atau setelah respon awal kurang dari empat kali per tahun pengamatan. Angka kekambuhan secara positif berhubungan dengan keberapa kali masuk Rumah Sakit, lama pengobatan dan perjalanan penyakit.Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran faktor-faktor yang mempengaruhi kekambuhan pada penderita skizofrenia di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Khusus Duren Sawit Jakarta Timur.Desain penelitian menggunakan analitik deskriptif. Sampel yang diambil adalah 80 responden.Hasil penelitian menunjukan bahwa responden yang berusia 26 – 45 tahun sebanyak 38 orang (47,5%), responden yang teratur minum obat sebanyak 61 orang (76,3%), responden yang control rutin sebanyak 49 orang (61,3%), responden yang dukungan keluarga baik sebanyak 40 orang (50%). Kekambuhan pada penderita skizofrenia di Ruang Rawat Inap RSKD Duren Sawit dipengaruhi oleh faktorfaktor tidak patuh minum obat, tidak kontrol secara teratur dan tidak adanya dukungan keluarga. Ketidakpatuhan dikarenakan banyaknya jumlah obat yang diminum, adanya efek samping yang membuat pasien tidak nyaman, serta tidak ada pengawasan keluarga. Peran keluarga yaitu membantu proses adaptasi klien di dalam keluarga dan masyarakat serta pelaksanaan perawatan dirumah.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Additional Information: Pembimbing: Sari Narulita. SKp. M.Si, dan Ns. Puji Astuti W, Skep, MN
Uncontrolled Keywords: Kekambuhan, Skizofrenia
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Cambari
Date Deposited: 28 Oct 2019 02:31
Last Modified: 21 Dec 2021 07:30
URI: http://repository.binawan.ac.id/id/eprint/159

Actions (login required)

View Item View Item